Widget HTML Atas

Pengertian Tugas Kerja Travel Agent (Agen Perjalanan) di Setiap Posisi Masing - Masing

Pengertian Travel Agent (Agen Perjalanan Wisata)

Agen perjalanan wisata atau kita lebih familier dengan travel agent merupakan usaha jasa pemesanan sarana wisata dan pengurusan dokumen perjalanan.
Dalam praktek di kegiatan bisnis, agen perjalanan wisata itulah yang dimaksud dengan Travel Agent. Kegiatan bisnisnya sebagai agensi, yang mendapat keuntungan berdasarkan komisi penjualan yang akan diterimanya sebagai penghasilan usaha yaitu komisi dari fungsi perantara menjual produk seperti tiket, voucher hotel, jasa pengurusan dokumen perjalanan, dan semacamnya.
Travel agent ini juga, dalam prakeknya di lapangan terbagi menjadi dua. Agent dan sub-agent atau jika diistilahkan seperti yang saya jelaskan tadi, Wholesaler dan Retailer.
Agent (Wholesaler) biasanya sudah ditunjuk langsung oleh prisipal. Misalnya, oleh maskapai penerbangan untuk penjualan tiket. Yang mana agent ini biasanya harus menyetorkan sejumlah deposit tertentu ke pihak maskapai penerbangan. Dan nantinya, agent atau Wholesaler ini juga berhak menjual kembali tiket yang didapat dari pihak maskapai ini kepada Retailer atau sub-agent.
Produk akhir dari agen perjalanan wisata (travel agent) ini berupa tiket, voucher hotel, jasa pengurusan dokumen dan lain-lain.



Agen Perjalanan Wisata memiliki dua fungsi yaitu :
A. Sebagai Perantara
  • Di daerah asal wisatawan
  1. Melengkapai informasi bagi wisatawan
  2. Memberikan advis bagi calon wisatawan
  3. Menyediakan tiket
  • Di daerah tujuan
  1. Memberi informasi bagi wisatawan.
  2. Membantu reservasi
  3. Menyediakan transportasi
  4. Mengatur perencanaan
  5. Menjual dan memesan tiket tanda mas

Tugas Travel agent / Tour agent

  • Mempromosikan dan memasarkan bisnis (khusunya perjalanan / paket wisata)
  • Memberikan bantuan jasa kunjungan, tempat wisata dan perjalanan
  • Memberikan nasihat tentang perlengkapan data perjalanan /wisata seperti visa atau paspor
  • Perekrutan, pelatihan dan pengawasan staf
  • Mengelola anggaran perjalanan / wisata
  • Mempertahankan catatan statistik dan keuangan
  • Perencanaan
  • Menawarkan liburan dan asuransi perjalanan
  • Mempersiapkan materi promosi dan display

Tugas dan Tanggung Jawab Setiap Posisi

Direktur

Direktur sebagai nahkoda berfungsi untuk menentukan arah perusahaan dan melakukan kontrol setiap bagian. Tugas dan tanggung-jawab direktur terutama adalah:
  • Membuat perencanaan atau strategi baik jangka pendek maupun jangka panjang
  • Melakukan fungsi managemen untuk mengontrol masing-masing bagian agar setiap bagian menjalankan kegiatannya sesuai dengan rencana perusahaan.

Bagian Penjualan

Bagian penjualan atau marketing berfungsi untuk meningkatkan penjualan. Tugas dan tanggung-jawab bagian penjualan terutama adalah:Meningkatkan penjualan melalui berbagai perencanaan atau strategi penjualan yang telah ditetapkanPengawasan pelaksanaan penjualan sampai dengan realisasi target penjualan.Menjaga relasi dengan langgananTugas lainnya seperti bekerja sama dengan bagian lainnya agar terjadi sinergi dalam pelayanan kepada pelanggan.Memanfaat tehnologi dalam meningkatkan penjualan, merk (brand) perusahaan, seperti penjualan produk secara Online baik secara B2B (Business to Business), B2C (Business to Customer), Digital Marketing.

Keuangan

Fungsi utama keuangan adalah untuk kontrol keuangan dan melakukan pencatatan transaksi keuangan. Secara lebih rinci, terdiri atas dua (2) bagian yaitu bagian keuangan dan bagian akuntansi.
Bagian keuangan
Tugas dan tanggung-jawab bagian keuangan terutama adalah:
  • Kontrol penerimaan uang untuk memastikan bahwa setiap transaksi penjualan diterima pelunasannya sesuai jadwal.
  • Kontrol pengeluaran untuk memastikan bahwa setiap pembayaran kepada supplier adalah benar dan sesuai jadwalnya.
  • Kontrol Arus Kas (cash flow) untuk memastikan tersedianya dana yang cukup dalam menjalankan operational perusahaan
  • Tugas lainnya seperti kontrol pengeluaran biaya-biaya operational, komunikasi dengan pihak lain dalam memperoleh tambahan kredit.
  • Memanfaatkan tehnologi untuk mempermudah melakukan kontrol keuangan secara efisien, akurat dan tepat waktu.

Bagian Akuntansi

Tugas dan tanggung-jawab bagian Akuntansi terutama adalah:
  • Mencatat seluruh transaksi keuangan perusahaan secara akurat dan tepat waktu
  • Menyajikan laporan keuangan secara akurat dan tepat waktu berupa neraca, perhitungan laba-rugi dan cash flow.
  • Mengkomunikasikan data keuangan kepada pihak lain baik internal maupun eksternal
  • Tugas lainnya seperti pelaporan perpajakan, internal kontrol, audit, budget, membuat sistem dan prosedur perusahaan yang efisien, perancangan, evaluasi dan pengembangan sistem komputerisasi untuk keperluan internal dan eksternal perusahaan.
  • Memanfaatkan tehnologi untuk mempermudah penyajian laporan keuangan secara efisien, akurat dan tepat waktu.

Bagian Produk

Bagian produk atau pembelian berfungsi untuk menyediakan produk yang diperlukan oleh bagian penjualan. Tugas dan tanggung-jawab bagian produk terutama adalah:
  • Menyediakan produk yang diperlukan oleh pelangganan dengan harga yang terbaik, waktu yang cepat.
  • Membuat dan menyediakan produk seperti tour sesuai dengan kebutuhan pelanggan ataupun rencana bagian penjualan.
  • Melakukan negosiasi dengan vendor untuk mendapatkan harga terbaik.
  • Tugas lainnya seperti menjaga kualitas dan pelayanan produk, menjaga relasi dengan supplier, pengembangan produk sesuai kebutuhan bagian penjualan.
  • Untuk produk tour, membuat quotation (perkiraan harga pokok dan harga jual tour)
  • Memanfaatkan tehnologi untuk mempermudah dalam membuat produk tour ataupun mendapatan produk melalui Online sistem. Salah satu penerapan tehnologi secara online dalam memperoleh produk tiket, pembuatan quotation secara online.


Bisnis yang membutuhkan agen perjalanan

  • Tour operator
  • Operator paket liburan
  • Jalur pelayaran
  • Agen perjalanan independen
  • Agen perjalanan, wisata, liburan maupun kunjungan

Pendidikan yang dibutuhkan


Untuk menjadi agen travel/ tour agen biasanya perusahaan akan membutuhkan orang orang yang berlatar pendidikan pariwisata, bahasa, rekreasi, studi bisnis atau pemegang gelar manajemen. Keterampilan lain yang dibutuhkan:
  • Keterampilan penganggaran komersial
  • Keterampilan interpersonal yang baik
  • Kemampuan numerik
  • Keterampilan komunikasi verbal
  • Untuk beberapa perusahaan tertentu membutuhkan seseorang yang memiliki wawasan luas dan aktif secara verbal dalam beberapa bahasa asing khususnya bahasa international yaitu bahasa inggris.


Penelusuran yang terkait dengan Tugas Kerja Travel Agent
  • struktur organisasi travel agent dan tugasnya
  • tugas admin tour and travel
  • bagian bagian travel agent
  • travel agent adalah
  • tugas staff operasional travel
  • tugas manajer tour travel
  • tugas kasir travel
  • pengertian travel agent

Tidak ada komentar untuk "Pengertian Tugas Kerja Travel Agent (Agen Perjalanan) di Setiap Posisi Masing - Masing"