Widget HTML Atas

Daftar Jurusan yang Terakreditasi di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Kampungakreditas.web.id - Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (disebut juga UIN Suska Riau) adalah Universitas Islam Negeri yang berada di Pekanbaru. Penamaannya dengan Sultan Syarif Kasim yaitu nama sultan ke-12 atau sultan terakhir Kesultanan Siak Sri Inderapura.Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau dalam bahasa Inggris adalah State Islamic University of Sultan Syarif Kasim Riau merupakan hasil pengembangan atau peningkatan status pendidikan dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sulthan Syarif Qasim Pekanbaru yang secara resmi dikukuhkan berdasarkan Peraturan Presiden RI Nomor 2 Tahun 2005 tanggal 4 Januari 2005 tentang Perubahan IAIN Sulthan Syarif Qasim Pekanbaru menjadi UIN Sultan Syarif Kasim Riau dan diresmikan pada 9 Februari 2005 oleh Presiden RI, Bapak Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono sebagai tindak lanjut perubahan status ini, Menteri Agama RI menetapkan Organisasi dan Tata kerja UIN Suska Riau berdasarkan Peraturan Menteri Agama RI Nomor 8 Tahun 2005 tanggal 4 April 2005.

Institut Agama Islam Negeri Sulthan Syarif Qasim (IAIN Susqa) Pekanbaru sebagai cikal bakal UIN Suska Riau, didirikan pada tanggal 19 September 1970 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia No. 194 Tahun 1970. Institut ini diresmikan berdirinya oleh Menteri Agama Republik Indonesia K.H. Ahmad Dahlan pada tanggal 19 September 1970 berupa penandatanganan piagam dan pelantikan Rektor yang pertama, Prof. H. Ilyas Muhammad Ali.

IAIN Susqa ini pada mulanya berasal dari beberapa Fakultas dari Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta yang kemudian dinegerikan, yaitu Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Riau di Pekanbaru, Fakultas Syariah Universitas Islam Riau di Tembilahan, dan Fakultas Ushuluddin Mesjid Agung An-Nur Pekanbaru.

Dengan persetujuan Pemerintah Daerah, maka Institut Agama Islam Negeri Pekanbaru ini diberi nama dengan Sulthan Syarif Qasim, yaitu nama Sulthan Kerajaan Siak Sri Indrapura ke-12 atau terakhir, yang juga nama pejuang nasional asal Riau. Pengambilan nama ini mengingat jasa-jasa dan pengabdian dia terhadap negeri, termasuk di bidang pendidikan.

IAIN Susqa Pekanbaru ini mengambil tempat kuliah pada mulanya di bekas sekolah Cina di Jl. Cempaka, sekarang bernama Jl. Teratai, kemudian dipindahkan ke masjid Agung An-Nur. Lalu pada tahun 1973, barulah IAIN Susqa menempati kampus Jl. Pelajar (Jl. K.H. Ahmad Dahlan sekarang). Bangunan pertama seluas 840 m2 yang terletak di atas tanah berukuran 3,65 Ha dibiayai sepenuhnya oleh Pemerintah Daerah dan diresmikan penggunaannya oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Riau, Arifin Achmad, pada tanggal 19 Juni 1973.

Ketika didirikan, IAIN Susqa hanya terdiri atas tiga Fakultas, yaitu Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syari’ah, dan Fakultas Ushuluddin. Namun sejak tahun 1998, IAIN Susqa mengembangkan diri dengan membuka Fakultas Dakwah. Fakultas ini didirikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia No. 104 Tahun 1998 tanggal 24 Februari 1998. Fakultas ini pada mulanya berasal dari Jurusan Dakwah yang ada pada Fakultas Ushuluddin. Pada tahun 1997 telah berdiri pula Program Pascasarjana/PPs IAIN SUSQA Pekanbaru.


Daftar akreditasi jurusan di UIN SUSKA Riau
Jurusan
Akreditasi
Status
Agroteknologi [S-1]
B
Berlaku sampai 31/05/2017
Kependidikan Islam [S-1]
B
Berlaku sampai 08/06/2017
Tadris Bahasa Inggris [S-1]
C
Berlaku sampai 22/06/2017
Pendidikan Bahasa Arab [S-1]
B
Berlaku sampai 19/10/2018
Pengembangan Masyarakat Islam [S-1]
B
Berlaku sampai 09/11/2018
Bimbingan dan Penyuluhan Islam [S-1]
A
Berlaku sampai 21/09/2018
Ilmu Komunikasi [S-1]
B
Berlaku sampai 21/09/2018
Ahwal Al-Syaksyiah [S-1]
A
Berlaku sampai 09/01/2019
Muamalah [S-1]
A
Berlaku sampai 23/10/2019
Perbandingan Agama [S-1]
B
Berlaku sampai 23/10/2019
Pendidikan Matematika [S-1]
B
Berlaku sampai 20/11/2019
Hukum Islam [S-3]
B
Berlaku sampai 07/12/2018
Peternakan [S-1]
B
Berlaku sampai 07/12/2019
Perbandingan Mazhab dan Hukum [S-1]
B
Berlaku sampai 14/12/2019
Ilmu Hukum [S-1]
A
Berlaku sampai 28/12/2019
Pendidikan Agama Islam [S-2]
B
Berlaku sampai 16/01/2020
Administrasi Negara [S-1]
B
Berlaku sampai 21/02/2020
Administrasi Perpajakan [D-III]
B
Berlaku sampai 14/03/2020
Akuntansi [D-III]
B
Berlaku sampai 06/04/2020
Teknik Elektro [S-1]
B
Berlaku sampai 10/04/2020
Akuntansi [S-1]
B
Berlaku sampai 02/05/2002
Manajemen Perusahaan [D-III]
B
Berlaku sampai 09/05/2020
Matematika [S-1]
B
Berlaku sampai 15/05/2020
Manajemen [S-1]
B
Berlaku sampai 15/05/2020
Ilmu Aqidah [S-1]
B
Berlaku sampai 10/10/2019
Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir [S-1]
B
Berlaku sampai 10/09/2019
Hukum Tata Negara/Siyasah [S-1]
B
Berlaku sampai 08/08/2019
Ekonomi Syari’ah [S-1]
B
Berlaku sampai 28/12/2019
Ekonomi Syari’ah [S-2]
B
Berlaku sampai 03/09/2020
Ahwal Al-Syaksyiah [S-2]
B
Berlaku sampai 03/09/2002
Psikologi [S-1]
B
Berlaku sampai 31/10/2020
Teknik Informatika [S-1]
B
Berlaku sampai 28/11/2020
Sistem Informasi [S-1]
B
Berlaku sampai 29/12/2020
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah [S-1]
B
Berlaku sampai 29/12/2020
Manajemen Dakwah [S-1]
A
Berlaku sampai 29/12/2020
Perbankan Syari’ah [D-III]
A
Berlaku sampai 11/01/2021
Pendidikan Agama Islam [S-3]
B
Berlaku sampai 20/10/2021
Manajemen Pendiidkan Islam [S-1]
A
Berlaku sampai 27/10/2021
Pendidikan Agama Islam [S-1]
A
Berlaku sampai 27/10/2021
Pendidikan Guru Raudhaltul Atfal [S-1]
B
Berlaku sampai 27/10/2021
Pendidikan Kimia [S-1]
B
Berlaku sampai 24/11/2021
Pendidikan Bahasa Inggris [S-1]
B
Berlaku sampai 01/12/2021
Pendidikan Ekonomi [S-1]
B
Berlaku sampai 01/12/2021
Teknik Industri [S-1]
B
Berlaku sampai 01/12/2021



 Info tambahan
Alamat : Jalan Subrantas Km. 15, Pekanbaru
Nomor Telepon : 0761-562223
E-mail : humas@uin-suska.ac.id
Website Resmi : www.uin-suska.ac.id

Catatan : Peringkat akreditasi yang kami sajikan merupakan data yang bersumber dari website resmi Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Indonesia [BAN-PT]. Data ter-update nya silahkan cek secara langsung di  web BAN-PT Indonesia.

Tidak ada komentar untuk "Daftar Jurusan yang Terakreditasi di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau "