Widget HTML Atas

Akreditasi Jurusan UNTAD Universitas Tadulako Terbaru

 Universitas Tudalako atau UNTAD adalah perguruan tinggi negeri yang terletak di kota Palu, Indonesia. Universitas Tadulako ini didirikan pada tanggal 14 Agustus 1981. Berdirinya Universitas Tadulako terbagi dengan 3 (tiga) tahap priode yaitu periode Universitas Tadulako status swasta (1963-1966), periode status cabang (1966-1981), dan status negeri yang berdiri sendiri “Universitas Tadulako” (UNTAD), sejak tahun 1981.
Periode pertama Universitas Tadulako adalah berstatus Swasta yang berdiri pada tanggal 8 Mei 1963. Setelah melalui berbagai macam usaha maka pada tanggal 12 September 1964 ditingkatkan statusnya menjadi “Terdaftar” dengan empat fakultas : Fakultas Sosial Politik, Fakultas Ekonomi, Fakultas Peternakan dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Jurusan Ilmu Hayat dan Ilmu Pendidikan.
Perkembangan selanjutnya bertambah lagi satu fakultas yaitu Fakultas Hukum sehingga keseluruhan menjadi 5 (lima) fakultas. Kemudian periode selanjutnya yaitu terwujudlah Perguruan Tinggi Negeri dengan status cabang. Hal ini merupakan upaya dan kerja keras yang dilakukan oleh pemuka masyarakat sehingga menghasilkan Universitas Tadulako Cabang Universitas Hasanuddin, dan Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Ujung Pandang Cabang Palu.

Atas dukungan dan upaya masyarakat di Sulawesi Tengah, Pemerintah Daerah, Rektor UNHAS, Rektor IKIP Ujung Pandang serta Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, akhirnya status cabang kedua lembaga pendidikan tinggi tersebut ditingkatkan menjadi “Universitas Negeri Yang Berdiri Sendiri”, dengan nama Universitas Tadulako (UNTAD) tanggal 14 Agustus 1981, UNTAD terdiri atas 5 (lima) fakultas yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum dan Fakultas Pertanian.
Beberapa prodi di UNTAD juga mempunyai akreditasi yang merupakan penilaian terhadap kelayakan dan pemeringkatan suatu program studi atau jurusan yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dan digunakan sebagai pengakuan dari badan atau instansi yang lain. Hampir semua Program Studi yang ada juga sudah memperoleh akreditasi dari BAN-PT.
Nah buat kalian yang tertarik untuk masuk universitas ini, dibawah ini adalah informasi mengenai daftar akreditasi program studi yang ada pada Universitas Tudalako, silahkan tentukan minimal 2 jurusan yang sesuai dengan passion mu sebelum mendaftar ke Universitas Tudalako.

Daftar Aktreditasi UNTAD Universitas Tadulako

STRATA PROGRAM STUDI AKREDITASI
D-III Akuntansi B
D-III Teknik Bangunan C
D-III Teknik Listrik B
D-III Teknik Mesin B
D-III Teknik Sipil C
Profesi Profesi Dokter C
S1 Agribisnis B
S1 Agroteknologi B
S1 Akuntansi A
S1 Antropologi B
S1 Bimbingan dan Konseling B
S1 Biologi B
S1 Budidaya Perairan C
S1 Ekonomi Pembangunan B
S1 Farmasi B
S1 Fisika B
S1 Ilmu Administrasi Negara A
S1 Ilmu Hukum B
S1 Ilmu Komunikasi B
S1 Ilmu Pemerintahan B
S1 Kedokteran C
S1 Kehutanan B
S1 Kesehatan Masyarakat B
S1 Kimia B
S1 Manajemen B
S1 Matematika B
S1 Pendidikan Bahasa Indonesia B
S1 Pendidikan Bahasa Inggris B
S1 Pendidikan Biologi B
S1 Pendidikan Fisika B
S1 Pendidikan Geografi B
S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini C
S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar B
S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi B
S1 Pendidikan Kimia B
S1 Pendidikan Matematika B
S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan B
S1 Pendidikan Sejarah B
S1 Peternakan B
S1 Produksi Ternak B
S1 Sosiologi B
S1 Statistik C
S1 Teknik Arsitektur B
S1 Teknik Elektro B
S1 Teknik Mesin B
S1 Teknik Sipil B
S2 Administrasi Publik B
S2 Agribisnis B
S2 Ilmu Hukum C
S2 Ilmu Pertanian B
S2 Manajemen B
S2 Pembangunan Wilayah dan Kota C
S2 Pembangunan Wilayah Pedesaan B
S2 Pendidikan Bahasa Indonesia C
S2 Pendidikan Bahasa Inggris B
S2 Pendidikan Sains B
 
 
Sekian informasi yang bisa kami sampaikan menganai akreditasi prodi UNTAD yang anda butuhkan. Akreditasi jurusan dan prodi diatas, dapat berubah tanpa adanya pemberitahuan kepada pembaca sekalian. Namun perbaruan akreditasi prodi di UNTAD dapat diketahui secara langsung melalui laman website BAN-PT dan informasi pada laman website kampus yang bersangkutan.
akreditasi jurusan kampus untad, akreditasi untad 2019, jurusan di untad 2019, Akreditasi kedokteran universitas tadulako 2019, jurusan dan akreditasi unta, jurusan dan akreditasi Untad

Tidak ada komentar untuk "Akreditasi Jurusan UNTAD Universitas Tadulako Terbaru"